Mengapresiasi Peran Perempuan Pedesaan Melalui Hari Perempuan Pedesaan Internasional

Halo Teman Tangerang! Tahu nggak? Kalau setiap tanggal 15 Oktober, kita merayakan Hari Perempuan Pedesaan Internasional. Meskipun peringatan ini diadakan setiap tahun, banyak orang yang belum mengetahui sejarah dan makna di baliknya. Jadi, yuk kita bahas lebih lanjut tentang hari istimewa ini!

Apa itu Hari Perempuan Pedesaan Internasional?

Hari Perempuan Pedesaan Internasional menjadi momen penting untuk menghargai perempuan-perempuan di wilayah pedesaan. Mereka berperan penting dalam menjaga kehidupan keluarga dan masyarakat, seringkali melalui kerja keras yang tidak mendapatkan pengakuan yang layak, baik dari segi upah maupun penghargaan sosial.

Hari ini juga merupakan ajakan bagi semua pihak untuk bekerja sama meningkatkan kualitas hidup perempuan di pedesaan. Ini mencakup upaya agar mereka lebih mudah mengakses pendidikan, layanan kesehatan, peluang kerja, dan hak-hak dasar lainnya yang sering kali terabaikan.

 

Sejarah Hari Perempuan Pedesaan Internasional

Merangkum dari berbagai sumber, Hari Perempuan Pedesaan Internasional dimulai dari pengakuan akan pentingnya peran perempuan di daerah pedesaan. Usulan untuk merayakan hari ini muncul pada tahun 1995 saat Konferensi Dunia Keempat tentang Perempuan di Beijing, Cina. Di sana, berbagai isu yang dihadapi perempuan, termasuk mereka yang tinggal di pedesaan, dibahas dengan serius. Konferensi ini menekankan betapa pentingnya memberi perhatian lebih pada tantangan yang mereka hadapi sehari-hari.

Kemudian, pada tahun 2007, PBB secara resmi menetapkan Hari Perempuan Pedesaan Internasional melalui resolusi 62/136, yang menetapkan 15 Oktober sebagai hari peringatan. Peringatan ini tidak hanya untuk menghargai kontribusi perempuan pedesaan, termasuk dalam hal pertanian, ketersediaan pangan, dan pemberantasan kemiskinan, tetapi juga untuk mengingatkan kita semua akan pentingnya mendukung perempuan di daerah pedesaan.

Jadi, setiap kali kita merayakan Hari Perempuan Pedesaan Internasional, kita tidak hanya merayakan peran mereka, tetapi juga berkomitmen untuk meningkatkan kualitas hidup perempuan di pedesaan.

 

Mengapa Hari Perempuan Pedesaan Internasional Itu Penting?

Hari Perempuan Pedesaan Internasional sangat penting karena perempuan di desa sering menghadapi tantangan besar. Mereka sering kesulitan mendapatkan pendidikan yang layak, layanan kesehatan yang baik, dan peluang kerja yang memadai. Padahal, mereka memainkan peran penting dalam memproduksi makanan dan menjaga kesejahteraan keluarga mereka.

Dan mengingat banyaknya kemungkinan persoalan kehidupan yang dialami kaum perempuan, semoga beberapa tips berikut ini, dapat membantu perempuan pedesaan dalam berbagai aspek kehidupan:

1. Manfaatkan Teknologi: Gunakan ponsel atau perangkat sederhana untuk akses informasi pertanian, kesehatan, dan pemasaran hasil panen.
2. Pelatihan Keterampilan: Ikuti program pelatihan seperti pengelolaan keuangan, keterampilan kerajinan tangan, atau pengolahan hasil bumi untuk meningkatkan penghasilan.
3. Kelola Kesehatan Keluarga: Terapkan kebiasaan sehat seperti sanitasi yang baik, gizi seimbang, dan penggunaan tanaman obat tradisional.
4. Bangun Komunitas: Berkolaborasilah dengan kelompok-kelompok perempuan di desa untuk saling berbagi pengetahuan dan dukungan.
5. Pemanfaatan Lahan: Maksimalkan lahan pekarangan untuk bercocok tanam sayuran, obat herbal, atau ternak kecil guna meningkatkan kemandirian pangan.
6. Edukasi Anak-Anak: Utamakan pendidikan anak-anak, terutama anak perempuan, agar mereka memiliki masa depan yang lebih baik.
7. Manajemen Keuangan: Mulailah mencatat pemasukan dan pengeluaran keluarga agar lebih mudah mengatur kebutuhan dan tabungan.

Perayaan ini membantu kita mengingat betapa pentingnya peran perempuan pedesaan. Selain itu, perayaan ini mendorong pemerintah dan masyarakat untuk membuat kebijakan yang bisa membantu memperbaiki hidup mereka. Dengan demikian, mereka bisa mendapatkan hak yang sama seperti orang lain dan punya kesempatan yang lebih baik untuk meningkatkan kesejahteraan mereka.

 

Image From Google

Teman Tangerang, di Hari Perempuan Pedesaan Internasional ini, yuk kita luangkan waktu sejenak untuk menghargai semua perjuangan dan kontribusi perempuan di desa. Setiap langkah kecil yang kita ambil bisa berdampak besar untuk mereka.

Mari kita dukung mereka dalam mendapatkan hak dan kesempatan yang setara, serta tingkatkan kesadaran akan pentingnya peran perempuan di pedesaan. Bersama-sama, kita bisa menciptakan perubahan positif bagi perempuan di seluruh dunia!

 

Penulis: Syifa N.

October 15, 2024

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *