TANGERANG – Ketika datangnya musim Lebaran, tradisi kue-kue khas mulai memenuhi pasaran dengan beragam pilihan, dari kue kering hingga kue basah yang menjadi favorit banyak orang.
Dalam momen yang penuh keceriaan ini, menghabiskan waktu luang untuk mencoba membuat sendiri kue-kue tersebut di rumah bisa menjadi pengalaman yang menyenangkan.
Terutama bagi pemula, memilih kue yang lebih sederhana seperti cheese stick bisa menjadi langkah awal yang tepat.
Kue ini memiliki keunggulan karena tidak memerlukan tambahan telur dalam proses pembuatannya.
Salah satu hal penting dalam pembuatan cheese stick adalah konsistensi adonan yang tidak perlu terlalu diaduk, tetapi cukup sampai adonan tercampur dengan baik dan tidak terlalu lembek.
Proses pembuatan cheese stick sangatlah sederhana dan efisien karena tidak memerlukan telur dalam bahan-bahannya dan adonannya hanya perlu digoreng tanpa perlu melalui proses pemanggangan menggunakan oven.
Berikut Resep Cheese Stick untuk pemula dilansir dari Cookpad.com:
- 250 g terigu pro sedang/pro rendah/terigu gorengan
- 100 g tepung tapioka/sagu tani
- 150 g margarine
- 125 g keju cheddar Parut
- 1 sdt garam
- 1 sdt baking powder
- 13 sdm air dingin
Cara Membuat Cheese Stick:
- Gabungkan semua bahan, aduk hingga merata sambil tambahkan air dingin sedikit demi sedikit, hingga adonan kalis dan dapat dibentuk.
- Jika tidak memiliki pasta maker/noodle maker, adonan dapat dicetak manual. Ambil sejumlah adonan, bulatkan, gilas hingga tipis sesuai selera, kemudian iris sesuai lebar yang diinginkan.
- Panaskan minyak goreng dalam wajan datar hingga cukup panas. Goreng adonan secukupnya agar bentuknya tetap lurus dan matang merata, hingga kecoklatan dan kokoh. Tiriskan.
- Setelah agak dingin, pindahkan ke dalam wadah kedap udara untuk disimpan.
Penulis: Mochammad Rizky Putra Pratama
Sumber: Cookpad.com
Sumbe Foto: Canva